You are here:
Berita Terbaru
Iran Fajr International Challenge 2023 - Dua Ganda dan Satu Tunggal ke Final
Jakarta | Indonesia meloloskan tiga wakil ke final turnamen bulu tangkis Iran Fajr International Challenge 2023. Pemain tunggal putra Syabda Perkasa Belawa, ganda putra Raymond Indra/Daniel Edgar Marvino, serta ganda putri Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum, melaju ke partai puncak setelah menang di perempat final dan semifinal pada Sabtu (4/2), di Iran Badminton Federation Sports Hall, Teheran, Iran.